5 Gunung Api Bawah Laut di Indonesia

Posted by Joss! on 27 September 2011

Indonesia memiliki 5 gunung berapi di bawah laut yang sementara ini aktivitas vulkaniknya berstatus tidak berbahaya. Sebagaimana yang dijelaskan oleh Kepala Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi Surono, hanya ada lima gunung api bawah laut di Indonesia. Yaitu Gunung Sub Marine yang meletus tahun 1922 dan Banuawalu (1919). Kedua gunung ini berada di perairan Sulawesi Utara. Selain itu, di perairan Banda ada Niuwewerker (1927) dan Emperor of China. Sedangkan gunung api di bawah laut lainnya adalah Hobal (1999) di perairan Nusa Tenggara Timur.